Dumai 22 Juli 2021
Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya. Ketua TP PKK Kota Dumai Hj Leni Ramaini, SKM memberikan pengarahan pada acara Sosialisasi gerakan memasyarakatkan makan ikan (GEMARIKAN).
Hj Leni Ramaini, SKM juga mengatakan bahwa Ikan sebagai salah satu sumber protein hewani merupakan jawaban yang tepat dalam penyediaan gizi yang sehat dan baik terhadap keluarga, dari dahulu sampai sekarang ahli gizi tidak bosan bosannya mengingatkan kita untuk selalu mengkonsumsi ikan, hasil penelitian menunjukkan bahwa protein yang terkandung di ikan berkualitas tinggi dan lebih tinggi dari kacang-kacangan setara dengan daging dan protein dalam ikan lebih mudah dicerna sehingga cocok untuk Balita. Ikan juga mengandung lemak EPA dan DHA yang dapat meningkatkan pertumbuhan sel otak anak dan ikan juga mengandung omega 3 sebanyak 728 mg pertiap 100 gram ikan. Asam lemak omega 3 tinggi baik untuk perkembangan mata, otak dan jaringan syaraf serta memiliki komposisi asam amino lengkap sehingga mudah dicerna dan diserap serta sumber vitamin D dan Kalsium bagi pertumbuhan tulang. Upaya untuk memasyarakatkan konsumsi makan ikan secara nasional terus dilakukan pemerintah Indonesia salah satu upaya yang dilakukan yaitu gerakan memasyarakatkan makan ikan atau Gemarikan yang dicanangkan sejak 2004 kampanye knsumsi makan ikan membawa misi khusus untuk menurunkan angka stunting di Indonesia. Stunting merupakan masalah kurang gizi kronis dan ditandai dengan tinggi badan anak lebih rendah dari tinggi standar usia anak-anak sebaya nya, stunting juga memicu terjadinya gangguan kecerdasan dan kerentanan terhadap penyakit menular dan tidak menular serta penurunan produktivitas. Ketua TP PKK Kota Dumai Hj Leni Ramaini, SKM juga mengajak kepada seluruh Tim pengurus Penggerak PKK agar gencar mengkampanyekan kepada anggota atau jajarannya untuk terus mengupayakan agar gemar makan ikan demikian pengarahan dari Ketua TP PKK Kota Dumai Hj Leni Ramaini, SKM.
Walikota dumai dalam hal ini diwakili oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, H. Syahrinaldi, S.Sos memberikan sambutan dalam acara gerakan memasyarakatkan makan ikan atau Gemarikan beliau mengatakan bahwasanya Pemerintah Kota Dumai saat ini menjadi fokus dari pemerintah karena banyak anak-anak kita tumbuh kembangnya terhambat di bandingkan dengan anak-anak seusianya, beliau jugao menghimbau kepada kader posyandu dan PKK untuk mengkampanyekan kepada keluarga, masyarakat sekitar agar gemar makan ikan.
Dumai ini memiliki panjang garis pantai ± 124,5 Km di mulai dari selinsing sampai ke mekar sari berbatasan dengan senepis, sehingga potensi perikanan di Kota Dumai Ini cukup tinggi dengan biodiversity potensi lautnya terdiri dari ikan, udang termasuk hutan mangrove tempat bagaimana mereka melakukan pemijahan, Kota Dumai juga memiliki lahan tambak budidaya baik air tawar maupun air payau baik untuk ikan dan udang maupun ikan air tawar lele, gurami maupun nila. Di dumai juga memiliki sumber daya manusia ada beberapa sarjana perikanan baik itu sarjana teknologi hasil perikanan maupun ilmu kelautan termasuk juga Poltek bagaimana juga melakukan pengolahan ikan itu sendiri. Kementerian Kelautan dan Perikanan melalui Dinas Perikanan Kota Dumai begitu aktif melakukan suatu gerakan yang dinamakan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan yang bertujuan membangun kesadaran gizi individu maupun kolektif masyarakat agar gemar mengkonsumsi ikan secara teratur.
Gemarikan adalah struktur yang diinisiasi oleh KKP yang melibatkan seluruh komponen bangsa baik itu pemerintah pusat, pemerintah daerah, pelaku usaha, sekolah perguruan tinggi, organisasi masyarakat maupun salah satunya adalah Tim Penggerak PKK bagaimana kita memberikan edukasi kepada masyarakat bisa gemar untuk memakan ikan apalagi pada posisi angka stunting di Indonesia cukup tinggi.
FORIKAN (Forum Peningkatan Konsumsi Ikan) yang akan di bentuk sebagai wadah dimana kita meningkatkan angka konsumsi ikan dengan melibatkan beberapa stake holder dan bertujuan untuk mensosialisasikan dan mensinergikan program/kegiatan yang ada di masing-masing institusi dengan Program Nasional GEMARIKAN. Itulah beberapa materi yang disampaikan oleh Plt. Kepala Dinas Perikanan Kota Dumai Mukhlis Suzantri S.Hut.T, MT saat acara Sosialisasi gerakan memasyarakatkan makan ikan (GEMARIKAN) yang diselenggarakan di Posyandu Asoka Kelurahan Purnama Kecamatan Dumai Barat, Kota Dumai. (sif)